- Sebelum berdoa,angkat satu pujian penyembahan kepada ALLAH kita
DOA SEBELUM TIDUR
Ya Tuhan…
Aku kembali datang menghadap Engkau saat ini
Karena kasih-Mu,karna penyertaan-Mu yang selalu tiada berhenti
memperhatikan setiap langkahku.
Aku bersyukur karena Engkau melawat hidupku
Sepanjang hari ini.
Engkau mencukupkan kebutuhanku dan keluarga,
Engkau menjagai aku disetiap langkahku.
Tiada yang dapat aku berikan atas kebaikan-Mu pada ku ya Tuhan.
aku tidak memiliki sesuatu yang dapat aku berikan pada-Mu
Tubuh,roh dan jiwaku aku persembahkan untuk kemulian namaMu.
Saat ini aku akan membaringkan tubuhku,beristirahat dikamar tidurku.
Berkatilah aku dan keluargaku,jagai kami ya Tuhan.
Apapun yang mencoba menggangu aku dan keluargaku
Kami tolak di dalam nama Tuhan Yesus.
Roh Allah yang bekerja dirumah ini,yang berotoritas.
Biarlah aku tidur dengan mimpi yang indah yang akan menjadi kenyataan dalam hidupku.
Dan besok pagi aku akan bangun dengan penuh rasa syukur
Terimalah doa ku ini,layakkanlah aku berseru kepadaMu.
Ampuni segala dosa dan kekuranganku ya Tuhan.
Hanya didalam nama Tuhan Yesus aku berdoa dan mengucap syukur
Haleluya…
-AMIN-
(Mazmur 145:18)